Google ads

Minggu, 03 Mei 2015

HOLISTIC MEDICINE



Holistic merupakan filosofi perawatan medik yang memendang fisik dan mental adalah aspek rohani yang saling berhubungan dan tidak dapat dipisahkan.
Holistic medicine diartikan oleh Canadian Holistic Medical Association sebagai suatu system pemeliharaan kesehatan yang membantu perkembangan suatu hubungan antara semua yang terlibat, membawa ke arah pencapaian optimal phisik, mental emosional, sosial dan aspek kesehatan rohani yang optimal.
Holistic medicine menekankan kebutuhan keseluruhan orang, mencakup analisa fisik, gizi, lingkungan, emosional, sosial, rohani dan gaya hidup. Holistic medicine juga mencakup semua cara perawatan dan hasil diagnosa yang terdiri dari obat dan pembedahan dan jika tidak ada alternatif aman. Holistic medicine terpusat pada tanggunga jawab seseorang dalam usaha mencapai keseimbangan dan kesehatan.
Holistic sebenarnya bukan pengobatan tapi adalah suatu pendekatan kearah bagaimana perawatan harus diterapkan. Tujuannya adalah menyehatkan orang secara keseluruhan. Hal ini berarti tidak merasa sakit bukan berarti seseorang benar-benar sehat. Holistic terfokus pada penyebab diluar penyakit dimana sering berlawanan dengan perlakuan medis konvensional yang terfokus pada gejala dan sindrom.

Tidak ada komentar:

Google Ads